Sabtu, 21 April 2012

Pengertian Hacker dan Cracker ~ ARIE ANGIN

1. Hacker

Hacker adalah sebutan untuk mereka yang memberikan sumbangan yang bermanfaat kepada jaringan komputer, membuat program kecil dan membagikannya dengan orang-orang di Internet. Sebagai contoh : digigumi (Grup Digital) adalah sebuah kelompok yang mengkhususkan diri bergerak dalam bidang game dan komputer. Digigumi ini menggunakan teknik teknik hexadecimal untuk mengubah teks yang terdapat di dalam game. Contohnya, game Chrono Trigger berbahasa Inggris dapat diubah menjadi bahasa Indonesia. Oleh karena itu, status Digigumi adalah hacker, namun bukan sebagai perusak. Hacker disini artinya, mencari, mempelajari dan mengubah sesuatu untuk keperluan hobi dan pengembangan dengan mengikuti legalitas yang telah ditentukan oleh developer game. Para hacker biasanya melakukan penyusupan-penyusupan dengan maksud memuaskan pengetahuan dan teknik. Rata - rata perusahaan yang bergerak di dunia jaringan global (internet) juga memiliki hacker. Tugasnya yaitu untuk menjaga jaringan dari kemungkinan perusakan pihak luar "cracker", menguji jaringan dari kemungkinan lobang yang menjadi peluang para cracker mengobrak - abrik jaringannya, sebagai contoh : perusahaan asuransi dan auditing "Price Waterhouse". Ia memiliki team hacker yang disebut dengan Tiger Team. Mereka bekerja untuk menguji sistem sekuriti client mereka.

2. Cracker

Cracker adalah sebutan untuk mereka yang masuk ke sistem orang lain dan cracker lebih bersifat destruktif, biasanya di jaringan komputer, mem-bypass password atau lisensi program komputer, secara sengaja melawan keamanan komputer, men-deface (merubah halaman muka web) milik orang lain bahkan hingga men-delete data orang lain, mencuri data dan umumnya melakukan cracking untuk keuntungan sendiri, maksud jahat, atau karena sebab lainnya karena ada tantangan. Beberapa proses pembobolan dilakukan untuk menunjukan kelemahan keamanan sistem.




Hirarki / Tingkatan Hacker



1. Elite



Ciri-ciri : mengerti sistem operasi luar dalam, sanggup mengkonfigurasi & menyambungkan jaringan secara global, melakukan pemrogramman setiap harinya, effisien & trampil, menggunakan pengetahuannya dengan tepat, tidak menghancurkan data-data, dan selalu mengikuti peraturan yang ada. Tingkat Elite ini sering disebut sebagai ‘suhu’.

2. Semi Elite


Ciri-ciri : lebih muda dari golongan elite, mempunyai kemampuan & pengetahuan luas tentang komputer, mengerti tentang sistem operasi (termasuk lubangnya), kemampuan programnya cukup untuk mengubah program eksploit.

3. Developed Kiddie

Ciri-ciri : umurnya masih muda (ABG) & masih sekolah, mereka membaca tentang metoda hacking & caranya di berbagai kesempatan, mencoba berbagai sistem sampai akhirnya berhasil & memproklamirkan kemenangan ke lainnya, umumnya masih menggunakan Grafik User Interface (GUI) & baru belajar basic dari UNIX tanpa mampu menemukan lubang kelemahan baru di sistem operasi.

4. Script Kiddie

Ciri-ciri : seperti developed kiddie dan juga seperti Lamers, mereka hanya mempunyai pengetahuan teknis networking yang sangat minimal, tidak lepas dari GUI, hacking dilakukan menggunakan trojan untuk menakuti & menyusahkan hidup sebagian pengguna Internet.

5. Lamer

Ciri-ciri : tidak mempunyai pengalaman & pengetahuan tapi ingin menjadi hacker sehingga lamer sering disebut sebagai ‘wanna-be’ hacker, penggunaan komputer mereka terutama untuk main game, IRC, tukar menukar software prirate, mencuri kartu kredit, melakukan hacking dengan menggunakan software trojan, nuke & DoS, suka menyombongkan diri melalui IRC channel, dan sebagainya. Karena banyak kekurangannya untuk mencapai elite, dalam perkembangannya mereka hanya akan sampai level developed kiddie atau script kiddie saja.

Cracker tidak mempunyai hirarki khusus karena sifatnya hanya membongkar dan merusak.

Kode Etik Hacker

1. Mampu mengakses komputer tak terbatas dan totalitas.

2. Semua informasi haruslah FREE.

3. Tidak percaya pada otoritas, artinya memperluas desentralisasi.

4. Tidak memakai identitas palsu, seperti nama samaran yang konyol, umur, posisi, dll.

5. Mampu membuat seni keindahan dalam komputer.

6. Komputer dapat mengubah hidup menjadi lebih baik.

7. Pekerjaan yang di lakukan semata-mata demi kebenaran informasi yang harus disebar luaskan.

8. Memegang teguh komitmen tidak membela dominasi ekonomi industri software tertentu.

9. Hacking adalah senjata mayoritas dalam perang melawan pelanggaran batas teknologi komputer.

10. Baik Hacking maupun Phreaking adalah satu-satunya jalan lain untuk menyebarkan informasi pada massa agar tak gagap dalam komputer.

Cracker tidak memiliki kode etik apapun.

Aturan Main Hacker

Gambaran umum aturan main yang perlu di ikuti seorang hacker seperti di jelaskan oleh Scorpio, yaitu:

  • · Di atas segalanya, hormati pengetahuan & kebebasan informasi.
  • · Memberitahukan sistem administrator akan adanya pelanggaran keamanan / lubang di keamanan yang anda lihat.
  • · Jangan mengambil keuntungan yang tidak fair dari hack.
  • · Tidak mendistribusikan & mengumpulkan software bajakan.
  • · Tidak pernah mengambil resiko yang bodoh – selalu mengetahui kemampuan  sendiri.
  • · Selalu bersedia untuk secara terbuka / bebas / gratis memberitahukan & mengajarkan berbagai informasi & metoda yang diperoleh.
  • · Tidak pernah meng-hack sebuah sistem untuk mencuri uang.
  • · Tidak pernah memberikan akses ke seseorang yang akan membuat kerusakan.
  • · Tidak pernah secara sengaja menghapus & merusak file di komputer yang dihack.
  • · Hormati mesin yang di hack, dan memperlakukan dia seperti mesin sendiri.

Hacker sejati akan selalu bertindak berlandaskan kode etik dan aturan main sedang cracker tidak mempunyai kode etik ataupun aturan main karena cracker sifatnya merusak.
»»  READ FULL...

Jumat, 20 April 2012

Cara Membuat Tema Handphone Nokia ~ ARIE ANGIN

Sesuai dengan judulnya, tutorial kali ini saya akan mencoba berbagi pengalaman membuat atau merubah tema handphone khususnya handphone nokia... Sebenarnya saya juga orang awam yang tidak terlalu mengerti dengan teknologi, namun percaya ga percaya ini buah hasil pemikiran saya sendiri, sebagai usaha untuk mengoptimalkan kinerja otak..:D 
Singkatnya, cara ini saya lakukan ketika di internet tidak ada tema yang menarik untuk handphone nokia saya pada saat itu, dan cara membuatnya sebenarnya tidak terlalu sulit, sesuai dengan pengalaman saya..,

Berikut langkah-langkahnya...
1. Download terlebih dahulu tema nokia apa saja di internet., atau silahkan download tema hasil kreasi saya Disini
2. Jangan lupa download juga software / Aplikasi WinRar., bila belum mempunyai aplikasinya silahkan download Disini kemudian instal..
3. Setelah itu buka Tema yang sudah anda download tadi dengan menggunakan WinRar., hasilnya bisa anda lihat seperti pada gambar dibawah ini...
4. Pilih Extract To pada tab aplikasi WinRar seperti pada gambar diatas ( garis kotak warna biru )., >> pilih lokasi untuk menyimpan file/folder hasil Extract kemudian klik OK...
5. Buka folder hasil Extract tadi dan perhatikan banyak gambar berbentuk jpeg dan png didalamnya... tugas anda sekarang hanya mengedit atau mereplace gambar yang ada dengan gambar-gambar kesukaan anda, tanpa merubah nama filenya. Anda bisa mengedit gambarnya menggunakan Adobe Photoshop, Corel Draw atau menggunakan aplikasi sejenis lainnya.., dan semua gambar hasil editan disimpan dalam satu folder...
6. Ingat.., Sesuaikan dengan nama file gambarnya.., Contoh: app0 dan app1 untuk tab menu, jangan sampai tertukar agar sesuai... Untuk ukuran gambarnya saya sarankan jangan terlalu besar mengingat itu akan mempengaruhi kecepatan loading handphone anda..
7. Untuk theme_descriptor, jangan di edit.
8. Setelah semua gambar berhasil di edit., silahkan anda Copy ( Ctrl+C ) semua gambar hasil editan anda tersebut termasuk theme_descriptornya, jalankan kembali aplikasi WinRar kemudian Paste ( Ctrl+v ).
9. Selesai...
Oke mudah sekali bukan... Silahkan berkarya sobat...
Mungkin itu sedikit penjelasan dari saya..., dan bila ada yang kurang jelas silahkan berkomentar, saya akan berusaha untuk membantu.. thanx...
»»  READ FULL...

Cara Membuat Tema HP ~ ARIE ANGIN

Banyak sekali tema handphone/hp di internet yang bisa kita download secara gratis. tapi kalau kita ingin membuat tema hasil kreativitas kita sendiri dan memasangnya di ponsel kita pasti rasanya sangat berbeda bukan?. Apalagi kalau tema tentang kita sendiri.
Ownskin adalah situs internet yang menyediakan layanan pembuatan tema handphone secara online. Setelah tema selesai di buat dan di edit seperti yang kamu inginkan, maka melalui situs ownskin anda juga bisa mendownload hasil pembuatan tema yang sudah selesai dikerjakan tersebut.

Jika anda ingin membuat tema sendiri silahkan ikuti tips berikut ini :

1. Kunjungi situs  OWNSKIN.COM

2. Kemudian akan ada form registrasi, silahkan lengkapi form dengan data anda.

3. Setelah form registrasi lengkap, silahkan klik Sign up

4. Nah sekarang anda akan diminta memilih jenis ponsel, pilih tipe ponsel anda ( sebagai contoh kali ini, nokia 6600).

5. Akan ada 2 pilihan, Professional Theme Creator untuk mengolah tema lebih mendetail. dan Express Theme Creator. Kalau anda ingin cepat, pilih Express Theme Creator.

6. Anda akan diminta untuk mengupload gambar atau foto anda. klik browse, kemudian cari file yang akan anda jadikan tema standby, kemudian upload.

7. Kemudian anda diminta untuk memotong gambar yang akan digunakan, crop gambar. Setelah selesai klik done.

8. Berikutnya untuk membuat background menu, lakukan seperti langkah (6-7).

9. Jika sudah selesai pilih create my skin now.

10. Jika anda masih ingin menambahkan elemen seperti merubah warna dan icon pilih advance setting

11. Selesai! tema kreasi anda sudah jadi dan siap di transfer ke ponsel.
»»  READ FULL...